SURABAYA - Beberapa saat lalu, Persit KCK Daerah V/Brawijaya mengumumkan pemenang Sayembara Desain Logo HUT ke-76 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2022 tingkat PD V/Brawijaya, Bertempat di Gedung Balai Prajurit Kodam V/Brawiajaya, Surabaya, Senin (4/4/22).
Lomba yang diselenggarakan sejak awal Januari hingga akhir Februari 2022 ini telah menerima puluhan desain logo dari ratusan peserta lomba dari berbagai Persit dari satuan jajaran Kodam V/Brawiijaya.
Berdasarkan penilaian yang dilaksanakan, maka dewan juri telah menetapkan pemenang lomba. Penilaian pemenang sendiri berdasarkan dari aspek artistik dan makna falsafahnya yang terkandung.
Baca juga:
Kasad : TNI-AD Alirkan Air Untuk Negeri
|
Adapun pemenang lomba Desain Logo HUT ke 76 Persit KCK tingkat PD V Brawijaya adalah:
1. Juara 1 Ny. Reni Mustofa (Persit KCK Anak Ranting 3) Denpom V/2 Ranting 5 Pom Cab III Spersdam PD V Brawijaya)2. Juara 2 Ny. Dani Sutrisno (Persit KCK Ranting 3 Ramil 2 Cabang LI Koorcab Rem 084 PD V Brawijaya)3. Juara 3 Ny. Rahmat Fatahuddin ( (Persit KCK Anak Ranting 5) Bengrah V/Surabaya Ranting 4 Pal Cab IV Slogdam PD V Brawijaya)
Pemenang I lomba desain logo Desain Logo HUT ke-76 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2022 tingkat PD V/Brawijaya berhak mendapatkan hadiah sesuai kriteria juara. Hadiah diserahkan langsung oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya, Ny. Evy Trisula Wijayati, pada saat acara Tasyakuran HUT Persit di Gedung balai Prajurit. (Pendam V/Brw)